Rumah Baja - Jasa Kontruksi Container House, Bar, Villa & Coffee Shop Seminyak Canggu Bali

Table of Contents
bali-rumah-baja

Jasa kontruksi Rumah Baja | Container House, Bar, Coffee Shop area Canggu, Seminyak Bali

Ketika mendengar tentang baja, kita pasti terpikir tentang kontruksi bangunan pencakar langit, pabrik besar, jembatan, atau gudang-gudang. Memang tak perlu di ragukan lagi soal kekuatannya, tapi juga pada bobot dan instalasinya. tak heran jika kontruksi baja mampu membuat sebuah bangunan jadi lebih aman meski biaya pembangunan dan perawatan cukup tinggi tapi hal ini sebanding dengan dengan banyak kelebihan yang di miliki kontruksi baja. Kontruksi baja juga sangat cocok dengan hunian konvensional.

Rumah anti gempa

Memudahkan dalam membuat struktur penopang pondasi atau sebuah bangunan dan dapat memangkas kebutuhan tenaga dan anggaran ketika dalam instalasi baja, berdasarkan karakteristiknya akan memiliki berat yang lebih ringan daripada kayu. Beban mati pada kontruksi baja terbilang sangat kecil hal ini membuat baja mampu menopang dirinya sendiri pada bangunan yang tinggi atau luas, selain itu kontruksi baja bisa jadi solusi ketika kita mau membangun di atas tanah yang labil.

Tidak perlu khawatir dengan kualitas kontruksi baja karena baja merupakan pruduk yang memiliki mutu standard, selain itu kualitas kontruksi baja cenderung tak berubah seiring waktu, tidak salah jika kontruksi baja dikenal lebih bertahan lama.

Membangun lebih cepat karena kontruksi baja bisa lebih di andalkan karena baja sendiri di buat dengan standard lebih tinggi dan mudah di bentuk sehingga dapat mempersingkat waktu, dan juga perlu waktu pendek untuk instalasi nya, faktor human eror pun makin lebih kecil, mempunyai daktilitas yang tinggi sehingga lebih aman, karena kemampuan merenggang matreal ini maka lebih elastis dan mampu menopang beban besar.

Menjadikan hunian lebih tahan terhadap goncangan seperti gempa, menjadikan hunian lebih kuat kokoh gak dimakan rayap dan di terjang banjir. selain faktor kekuatan dan keamanan, faktor ekonomipun menjadi salah satu pertimbangan penting. Meski harganya mahal, baja sangat awet dan bisa di daur ulang menjadi produk lain setelah tak digunakan lagi, itulah membuat baja menjadi matreal paling banyak di daur ulang dan turut mengurangi emisi karbon dioksida dan hunian menjadi ramah lingkungan.

Meski memerlukan budget besar di awal pembangunan, tapi hal itu sebanding dengan beragam kelebihannya dan untuk kelebihannya sendiri baja ini bisa digunakan untuk pembangunan sesuai dengan konsep :
  • Reiling tangga
  • Reiling pagar
  • Rangka atap
  • Rangka dinding
  • Teralis pintu jendelak
  • Kusen pintu jendela
  • Atap alderon
  • polikarbonat
  • Solar flat
  • Solar panel
  • Tangga putar
  • Besi tempa klasik

Container House Custom

container-house-bali
Modhouse adalah prefabricated house atau rumah kontainer yang dapat diperluas. Dalam kondisi sudah di rakit, Rumah instan ini bersifat mudah dan cepat dibangun. Kontainer custom dapat di gunakan untuk berbagai tujuan bisa di buat untuk hunian, toko, ruko, bar, cafeshoop, butik, restoran, villa dll, karena fitur fitur yang diberikan oleh kontainer ini sangat banyak yakni: kuat, berinsulasi, cepat. 

Kontainer custom ini dapat di gunakan dalam jangka waktu yang lama, karena kerangkanya di buat dari baja yang sudah teruji kemampuannya sangat kuat. Dinding sandwich dapat meredam panas dan kebisingan, dan lebih cepat perakitannya, karena di buat dengan metode knokckdown.

Sebagai rumah portabel dan dapat di pindahkan kapanpun sesuai dengan kebutuhan pemilik. bisa di letakkan dimana saja, dengan syarat memiliki permukaan kokoh dan stabil meski cepat di bangun, kontainer custom tak kalah nyaman dengan bangunan apapun, selain itu juga memberikan penampilan yang bersih, simple dan elegan. Kontainer custom bisa di buat sebagai rumah hunian, cafe, bar, restoran, toko, ruko, kantor, gudang dll dan juga dapat di pesan sesuai permintaan seperti :
  • Kitchen set
  • Floor decoration
  • Wall panel decoration
  • Roof
  • Panel
  • Toilet rest room
Untuk peredam kami menyediakan bahan bahan yang sudah di gunakan dan sudah terkenal dan terbukti ampuh untuk meredam kebisingan dan panas yaitu :
  • Polystyrene
  • Glass wool
  • Polyurethane foam
Dan untuk kusen pintu dan kusen jendela kami gunakan sesuai dengan permintaan customer. Sedikit info tentang kontainer atau peti kemas, kontainer merupakan peti yang bisa di gunakan sebagai perangkat pengangkutan barang, kontainer mempunyai ukuran yang berbeda-beda dan mempunyai berat yang berbeda beda pula.

Untuk yang tertarik dan ingin membangun dengan matreal kontainer kenali lebih dahulu prinsip rumah kontainer. Pilih lokasi yang tepat, soalnya pasti dibutuhkan lahan sebelum proses pembangunan. pastikan telah merancang peletakan instalasi dalam rumah tersebut. kontainer pada dasarnya disiapkan untuk ditumpuk sejajar ke atas, maka dari itu perhatikan struktur pada saat membuat pintu atau jendela karena bisa melemahkan strukturnya. Bangunan kontainer membutuhkan ruang untuk instalasi MEP.

Jika ingin mempertahankan estetika bentuknya maka rencanakan sejak awal, cara meletakan urusan utilitas dan sistem mekanis. Cara membangun rumah kontainer ada beberapa macam tahapan. Membuat perencanaan, design, anggaran dan lokasi.

Membeli kontainer bekas, kami ada jika anda ingin memesan, tentukan ukurannya yang mau digunakan

20ft standard

  • Ukuran luar p 606 L2,44 T2,60
  • Ukuran dalam P5,84,L2,35,T2,39.

40ft standard

  • Ukuran luar P12,2 L2,44,T2,60
  • Ukuran dalam P12,03L2,35T2,39.20ft

High cube 

  • Ukuran luar P6,06L2,44T2,64
  • Ukuran dalam P12,2L2,35T2,64.

40ft high cube

  • Ukuran luar P12,2L2,44T2,64
  • Ukuran dalam P12,03L2,35T2,64
Berikut diatas adalah jenis dan ukuranya.

Pembuatan Rumah Kontainer/ rumah baja

Untuk membuat rumah kontainer temukan tukang ahli untuk membuatnya, disini kami ahlinya. karena team kami yang kompak dan banyak punya kelebihan yang sesuai dengan bidangnya. Siapkan pondasi bisa pile, bisa slab, bisa Piers, karena masing masing punya kelebihan untuk pondasi jenis Piers digunakan untuk dangkal sederhana dan termurah, untuk pondasi slab cocok untuk tanah lunak, pondasi pile cocok untuk lahan yang lemah. Mempersiapkan crane untuk memasang kontainer lebih mudah. 

Plus minus rumah kontainer

Plus
Cepat, tahan bencana, murah, fleksibel, unik, ramah lingkungnan.

Minus
rentan panas (sudah ada peredam), lokasi pengiriman agak sulit kalo masuk lokasi yang jalanya kecil dan ukuran telah di tentukan.

Untuk Info Details
Chat Kami Sekarang

Notes: Mohon Tinggalkan pesan jika anda tidak bisa menghubungi kami, kami akan menghubungi anda segera.